Fakultas Kedokteran Kampus Putih

Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang adalah Fakultas Kedokteran berkualitas yang didirikan di tengah-tengah kota Malang pada tahun 2001. Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang ini terletak di Jalan Bendungan Sutami Nomor 188A Malang, Jawa Timur (Kampus II UMM). Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang mungkin masih terhitung baru. Namun, kualitasnya tidak dapat diragukan  lagi. Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang mendapatkan akreditasi B semenjak tahun 2012 lalu. Hal ini tentu saja menunjukkan dedikasi universitas untuk meningkatkan kualitas pendidikan di khususnya di Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang.

Kampus 2 UMM

Kampus II UMM

 

Kualitas dari Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang tidak hanya ditunjukkan pada akreditasi B yang berhasil didapatkan dengan hanya rentang waktu sebelas tahun berdiri. Namun juga dengan kualitas pengajar yang tidak dapat diragukan lagi. Dosen-dosen pengajar di Fakultas Kedokteran rata-rata adalah dokter spesialis yang telah memiliki banyak pengalaman untuk diajarkan. Hal inilah yang membuat Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang diharapkan dapat menghasilkan dokter-dokter yang berkualitas secara intelektual.

Tidak hanya berkualitas secara intelektual saja. Namun, Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang juga akan menghasilkan dokter-dokter masa depan yang berakhlak mulia. Di Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang, mahasiswa dan mahasiswnya diwajibkan untuk mengikuti mata kuliah AIK (Agama Islam dan Kemuhammadiyahan) untuk memantapkan pengetahuan rohani. Universitas Muhammadiyah Malang menekankan bahwa ketajaman intelektual tidaklah penting jika tidak diiringi dengan moral dan iman yang baik.

Fasilitas-fasilitas Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang terhitung lengkap. Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang menyediakan dua belas ruang diskusi, lima ruang kuliah, ruang praktikum biomedik, ruang praktikum farmakologi, ruang praktikum fisiologi, ruang skills, dan ruang ELTS. Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang juga dilengkapi dengan Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang yang merupakan rumah sakit pendidikan yang didirikan oleh Universitas Muhammadiyah Malang. Keberadaan rumah sakit ini tentu saja sangat membantu proses pembelajaran Fakultas Kedokteran dalam memahami praktek atau kerja nyata. Direncanakan, dalam beberapa tahun lagi Rumah Sakit Muhammadiyah akan siap menerima dokter-dokter muda untuk dapat mengikuti kegiatan profesi dokter.

lab biomedik

Laboratorium Biomedik UMM

 

RS UMM

Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang

 

 

 

Mendirikan Fakultas Kedokteran bagi sebuah universitas bukanlah hal yang mudah. Dokter adalah profesi yang berhubungan dengan hidup manusia. Maka dari itu, kualitas tempat belajarnya juga harus menjanjikan. Universitas Muhammadiyah Malang telah menunjukkan keseriusannya untuk mewujudkan visi dan misinya dalam mendirikan Fakultas Kedokteran.  Seluruh persiapan yang dilakukan universitas ini untuk menyongsong kelahiran dokter-dokter berkualitas telah terbayar dengan bukti nyata. Banyak lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang yang telah melanjutkan pendidikan dokter spesialis keluar negeri dengan  beasiswa.

Hal-hal ini tentu saja tidak lepas dari proses penyaringan yang sangat ketat. Mahasiswa-mahasiswa yang berhasil diterima di Fakultas Kedokteran harus mengalahkan ribuan orang lain untuk dapat mengenyam pendidikan di Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang. Seleksi awal yang ketat bertujuan untuk mendapatkan bibit-bibit berkualitas bagi kelangsungan kualitas Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang. Membludaknya peserta seleksi Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang tentu saja berhubungan dengan kualitas dan lengkapnya Fakultas Kedokteran  tersebut. Tidaklah heran, menjadi kebanggaan tersendiri jika dapat menjadi salah satu bagian didalamnya.

Tinggalkan komentar